Mataram, 31 Oktober 2025 | tahiro.id
Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram kembali menjadi pusat perhatian nasional melalui kunjungan penting dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS), dan KESBANGPOLDAGRI Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jum’at, 31 Oktober 2025.
Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka sinergi program Moderasi Beragama dan sinergi kebijakan nasional dalam pencegahan radikalisme dan terorisme di Nusa Tenggara Barat. Rombongan diterima langsung oleh Ketua Rumah Moderasi Beragama UIN Mataram, Apipuddin, LL.M, beserta jajaran pimpinan dan pengurus RMB UIN Mataram.
Dalam sambutannya, Apipuddin menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan berbagai badan dan lembaga nasional dan daerah terhadap upaya UIN Mataram dalam membumikan nilai-nilai moderasi beragama di tengah masyarakat.

“Rumah Moderasi UIN Mataram berkomitmen menjadi laboratorium kebangsaan, tempat tumbuhnya semangat toleransi, kebinekaan, dan keislaman yang rahmatan lil ‘alamin. Alhamdulillah kita senang sekali dan mengapresiasi bahwa tahun ini kita mendapat kunjungan yang luar biasa dari BAPPENAS dan BNPT, termasuk juga dari KESBANGPOLDAGRI NTB. Melanjutkan tradisi tahun lalu dimana RMB UIN Mataram juga mendapatkan kunjungan dari berbagai pihak seperti dari kampus UIN SYAIZU Purwokerto dan dari FKUB Provinsi Jawa Timur”. Ujar Ketua RMB UIN Mataram.
Arideansyah Dilaga selaku Ketua Tim Perencanaan BNPT menekankan pentingnya kolaborasi lintas lembaga dalam membangun ketahanan nasional dari ancaman radikalisme dan ekstremisme berbasis ideologi. Harapannya UIN Mataram semakin meneguhkan posisinya sebagai kampus pelopor Moderasi Beragama di Indonesia Timur, sekaligus mitra strategis pemerintah dalam menciptakan masyarakat yang damai, toleran, dan moderat. Sementara itu, Northy Baihaqi dari BAPPENAS menyoroti peran strategis kampus dalam mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) melalui aktivitas tri dharma yang menguatkan moderasi beragama, persatuan dan perdamaian antara umat beragama baik internal maupun eksternal. Dalam kesempatan tersebut perwakilan dari FKPT NTB, Dr. H. Ahmad Muhasim juga menyampaikan bahwa kunjungan ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi dalam menjaga stabilitas sosial dan keharmonisan umat beragama di NTB.

Para tamu menyampaikan apresiasi yang tinggi atas berbagai inovasi dan capaian inspiratif Rumah Moderasi Beragama (RMB) UIN Mataram dalam mengarusutamakan nilai-nilai moderasi di lingkungan akademik dan masyarakat. Mereka juga menyatakan komitmen untuk berkolaborasi dalam berbagai program dan kegiatan strategis guna terus membangun narasi keagamaan dan kebangsaan yang inklusif, toleran, serta moderat.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Koordinator Jurnalis Kebangsaan Mahasiswa (JKM) NTB dan Duta Damai NTB, menambah semarak dan kedalaman dialog yang terjalin. Suasana keakraban semakin terasa dalam diskusi interaktif dan bincang-bincang lepas di Kantor RMB UIN Mataram, di mana para peserta saling bertukar gagasan seputar penguatan harmoni sosial dan keagamaan di tanah air. Sebagai penutup, para tamu menerima cenderamata berupa buku dan jurnal terbitan RMB UIN Mataram.














